Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

BIODATA BILLY DAVIDSON

 BIODATA BILLY DAVIDSON


Nama Panggung: Billy Davidson
Nama Lengkap: Billy Davidson Alffaero
Nama Panggilan: Billy
TTL: Jakarta, Indonesia 15 November 1991
Zodiak: Scorpio
Agama: Kristen
Profesi: Aktor, Model
Tahun aktif: 2007—sekarang
Pasangan: Patricia Devina (m. 2021)
Orang tua: Stevanus David (ayah) dan Siena Wati (ibu)
Saudara: Natalia, Rizky
Instagram: @billydavidson_


FAKTA:
• Billy Davidson Alffaero adalah aktor dan model Indonesia.
• Billy lahir dengan nama Billy Davidson Alffaero pada 15 November 1991.
• Ia merupakan anak pasangan Stevanus David dan Siena Wati.
• Billy memiliki dua saudara kandung yang bernama Natalia dan Rizky.
• Billy Davidson memulai kariernya di dunia hiburan Tanah Air saat ia berumur 15 tahun melalui sebuah sinetron yang berjudul Pak De pada 2006.
• Sebelum menjadi seorang aktor, Billy Davidson ditawari untuk bergabung ke dalam sanggar milik Aditya Gumay di sebuah Pujasera saat seorang talent scout tertarik akan wajah tampan Billy.
• Aktor keturunan Indonesia-Tionghoa ini juga sempat membintangi beberapa judul sinetron, di antaranya adalah Hingga Akhir Waktu (2008), Aliya (2011), Putih Abu-Abu 2 (2013), Cinta Yang Sama (2013), dan Diam-Diam Suka : Cinta Lama Bersemi Kembali (2014).
• Setelah sinetron yang ia bintangi di tahun 2014, Billy Davidson sempat vakum dan kembali lagi membintangi sebuah sinetron di tahun 2016 yang berjudul Rahasia Cinta, Cinta Dari Surga tahun (2017) dan Dunia Terbalik (2018).
• Selain Sinetron, Billy Davidson juga turut membintangi beberapa judul FTV, seperti Cintaku Hanya Satu Itu Untukmu, Cinta Dua Romeo, Just Say You Love Me, Cewek Tomboy & Ayam Jago, Cinta Bersemi Di Lapangan Basket, Buronan Cinta, Terjebak Cinta Cewek Culun, Pacarku Anak Kampung Sebelah, Mantan Paling Kece Say Good Bye, Cinta Kali Dua, dan Cokelat Love Story.
• Dengan visual yang menawan, membuat Billy Davidson kerap mendapatkan peran protagonis, akan tetapi ia tetap memberikan warna berbeda di setiap karakter yang ia perankan.
• Sukses di layar kaca, Billy Davidson melebarkan sayapnya ke layar lebar dengan film perdananya yang berjudul Rumah Tanpa Jendela di tahun 2011.
• Setelah itu, dirinya turut membintangi beberapa judul film ber-genre dari horor sampai drama, Pelet Kuntilanak (2011), Dear Love (2016), Meet After Sunset (2018) dan Udah Putusin Aja (2018).
• Selain seorang aktor Billy Davidson juga berkecimpung dalam dunia bisnis. Ia mempunyai bisnis pakaian yang ia beri nama Bil&Give yang ia luncurkan di awal tahun 2017.
• Selain itu, ia juga memiliki bisnis minuman yang sekarang tengah trending di kalangan remaja, Thai Tea yang ia beri nama Uh Oh Drinks.
• Billy Davidaon terobsesi oleh figur-figur dari komik Marvel, Billy mempunyai sebanyak 50 statue atau patung karakter-karakter Marvel, seperti Iron Man, Spiderman, dan Batman sebagai koleksinya.
• Billy menikah dengan Patricia Devina pada 13 Februari 2021.
• Mereka dikaruniai seorang anak, yaitu Pierce Davidson pada 21 Oktober 2021.